fbpx

MiiTel

6 Tanda Perusahaan Anda Butuh Business Process Outsourcing

Business process outsourcing
Image resolution full and convert to Webp

Table of Contents

Seiring bertumbuhnya skala bisnis, tidak jarang tim in-house mulai kewalahan menangani semua tugas yang dulunya terasa cukup sederhana. Mungkin saja, operasional yang tadinya bisa dikelola sendiri kini menjadi beban. Akibatnya, fokus pada model utama bisnis Anda terganggu. Pada saat inilah Anda mungkin mulai bertanya: kapan waktu yang tepat untuk mempertimbangkan bantuan dari layanan Business Process Outsourcing (BPO)?

Waktu yang Tepat untuk Business Process Outsourcing

Berikut adalah beberapa tanda yang menunjukkan bahwa perusahaan Anda perlu mulai mencari penyedia business process outsourcing:

1. Waktu untuk berfokus pada model utama bisnis berkurang

Jika Anda atau tim Anda mulai terlalu sering tersita oleh pekerjaan administratif atau tugas-tugas teknis, ini bisa jadi alarm penting. Misalnya, tim Anda harus mengurus laporan keuangan harian, pengelolaan data pelanggan, atau aktivitas operasional lainnya hingga strategi pemasaran dan pengembangan produk baru terlupakan. Dalam kondisi seperti ini, menggunakan layanan BPO untuk tugas-tugas administratif yang berulang dapat membantu mengembalikan fokus pada visi utama bisnis Anda.

2. Tingkat kepuasan pelanggan menurun

Saat pelanggan mulai mengeluhkan layanan atau produk Anda, mungkin ini saatnya mengevaluasi kemampuan tim Anda dalam menangani permintaan yang terus bertambah. Contohnya, jika jumlah tiket layanan pelanggan meningkat tetapi waktu respons menjadi lambat, pengalaman pelanggan akan terpengaruh. Di sinilah BPO dapat meningkatkan kualitas layanan Anda dengan menyediakan tim dukungan pelanggan yang terlatih dan teknologi terkini.

3. Kesulitan mencari ahli untuk bidang tertentu

Apakah Anda kesulitan mencari tenaga ahli di sebuah bidang? Bisa jadi, perusahaan Anda membutuhkan spesialis IT untuk mengelola infrastruktur digital, tapi tidak memiliki anggaran untuk merekrut seorang profesional penuh waktu. Namun, layanan business process outsourcing dapat menjadi solusi praktis. Sebab, mereka sering kali memiliki tenaga kerja berpengalaman di berbagai bidang, mulai dari teknologi hingga pemasaran digital.

4. Ingin merekrut lebih banyak pegawai dari daerah lain

Dalam era remote working, merekrut pegawai dari berbagai lokasi bisa menjadi keunggulan. Namun, proses administratif seperti penggajian, manajemen pajak, dan pengelolaan dokumen hukum untuk karyawan lintas negara atau daerah dapat menjadi tantangan besar. Nah, layanan BPO dapat menangani hal-hal ini untuk memastikan bahwa seluruh proses berlangsung dengan lancar tanpa memberatkan tim internal Anda.

5. Biaya operasional membengkak

Saat biaya operasional mulai naik tanpa diiringi peningkatan yang signifikan pada produktivitas atau pendapatan, perusahaan Anda perlu mempertimbangkan efisiensi. Misalnya, mempekerjakan tim internal untuk semua fungsi mungkin memakan biaya yang lebih tinggi dibandingkan outsourcing ke penyedia BPO. Sebab, dengan BPO, Anda bisa mendapatkan layanan berkualitas dengan infrastruktur serta teknologi yang mendukung tanpa biaya berlebih.

6. Teknologi yang digunakan mulai ketinggalan zaman

Teknologi menjadi salah satu aspek penting dalam mendukung operasional bisnis modern. Namun, bagaimana jika Anda merasa infrastruktur teknologi di perusahaan mulai ketinggalan zaman dan Anda tidak punya budget atau waktu yang cukup untuk melakukan upgrade? BPO bisa menjadi alternatif. Banyak penyedia BPO menawarkan solusi berbasis teknologi mutakhir, seperti cloud computing, AI, VoIP, dan lain-lain yang bisa langsung Anda terapkan tanpa perlu investasi awal terlalu besar.

Rekomendasi Penyedia Business Process Outsourcing

Jika Anda sudah menemukan beberapa tanda yang sudah disebutkan di atas dalam operasional harian bisnis, sekaranglah saatnya mulai mencari penyedia layanan business process outsourcing berkualitas. Misalnya, kalau Anda membutuhkan BPO untuk kegiatan telesales, telemarketing, dan customer service, Anda dapat mempertimbangkan BPO Navi!

Ini adalah solusi BPO dari MiiTel dan PT RevComm APAC Indonesia yang dapat mengoptimalkan strategi panggilan telepon Anda. Yaitu, dengan kekuatan kecerdasan buatan karena BPO Navi adalah satu-satunya BPO di Asia yang menggunakan teknologi AI untuk berbagai keperluan. Contohnya, untuk memantau dan meningkatkan performa agent secara real-time, menganalisis sentimen pelanggan untuk pembuatan strategi layanan, serta menganalisis performa sales melalui data yang lengkap dalam all-in-one dashboard

BPO Navi juga menawarkan paket yang terjangkau dengan kesempatan coba gratis untuk berbagai skala bisnis, mulai dari UMKM hingga perusahaan besar. Anda bisa mengisi formulir demo gratis ini untuk merasakan kecanggihannya, dan mari kembangkan bisnis Anda bersama BPO Navi! Terakhir, jangan sungkan untuk menghubungi MiiTel melalui WhatsApp jika Anda ingin berkonsultasi lebih lanjut.

Isi Data Diri Anda untuk Dapatkan Demo Gratis MiiTel!

Klaim Free Demo MiiTel

Mari sebarkan inspirasi, bagikan artikel ini sekarang!